Tanoto Foundation melalui program beasiswa Regional Champion Scholarship, memberikan beasiswa penuh bagi para juara kelas di daerah Riau, Jambi, dan Medan. Yayasan yang didirikan oleh Sukanto Tanoto ini memang fokus mengentaskan kemiskinan, program edukasi, pemberdayaan dan peningkatan kualitas hidup masyarakat yang benar-benar dari pedalaman. Salah satu program yang terbaru Regional Champiom Scholarship ini. Penerimanya akan mendapat tunjangan bulanan, uang kuliah, bahkan transportasi saat mengurus awal perkuliahan.
Untuk tahun ini, proses Regional Champhion Scholarship sedang dalam tahap seleksi final, yaitu untuk menjaring 40 nama putra putri daerah berprestasi di tingkat SMA yang berada di area operasi grup Tanoto ini. setelah melewati proses seleksi di daerah, administrasi, psikotest, dan wawancara, terutama yang memiliki kemampuan leadership yang baik.
Peraih beasiswa juga akan disalurkan bekerja di salah satu perusahaan Tanoto Group seperti diketahui perusahaan ini memiliki usaha di beberapa negara, di antaranya kebun kelapa sawit, PT Riau Andalan Pulp and Paper yaitu produsen andalan kertas Paper One, ekspor pulp, serta minyak and gas.
Karenanya beasiswa untuk jenjang sarjana (S1) ini akan mengutamakan siswa yang berminat belajar di tujuh PTN yang menjadi mitra program ini yaitu Institut Pertanian Bogor (IPB), Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Indonesia (UI), Universitas Jambi (Unja), Universitas Riau (Unri), dan Universitas Sumatera Utara (USU). Dengan jurusan seperti Kehutanan, Pertanian, Ilmu gizi, Ekonomi, Teknik Kimia, Teknik Mesin, dan lain-lain yang nantinya diperuntukkan bekerja di perusahaan grup Tanoto.
Selain program beasiswa S1, program pascasarjana juga rencanakan akan dibuka pada Desember 2012 nanti. Informasi lengkap tentang program beasiswa terbaru ini bisa disimak di laman www.tanotofoundation.org, atau kirimkan email ke alamat info@tanotofoundation.org.
0 comments:
Post a Comment
Kami menghargai saran anda untuk meningkatkan isi blog ini menjadi lebih baik